Bidan Desa di Merangin Diharapkan Sarjana Penuh

    Bidan Desa di Merangin Diharapkan Sarjana Penuh
    Suasana Bupati Merangin H. Al Haris Beri Kuliah di Sekolah Kebidanan/foto:kominfo

    MERANGIN - - Semua bidan desa harus berlatar pendidikan S1 Kebidanan ke depannya diharapkan lulusan strata1, tidak ada lagi yang berpendidikan D3 Kebidanan. Ini akan dilakukan secara bertahap, sehingga bidan yang masih berpendidikan D3 harus meneruskan kuliahnya kembali.

    Bupati Merangin H Al Haris menyatakan itu ketika memberi kuliah umum kepada para mahasiswa kebidanan S1 Universitas Adiwangsa Jambi, di Aula Utama Kantor Bupati Merangin, Selasa (9/2).

    ‘’Selama ini para bidan kita yang melanjutkan kuliah dari D3 ke S1 kebidanan harus ke Padang, Sumatera Barat. Tapi sekarang sudah bisa kuliah di Jambi, sehingga jaraknya kian dekat dan mudah untuk bertemu dosennya, ’’ujar Bupati.

    Para bidang desa lanjut bupati, harus lebih terampil dalam bekerja dan harus berlomba-lomba meningkatkan sumber daya manusia yang berdaya saing. Untuk itu pendidikannya harus ditingkatkan dari D3 ke S1 Kebidanan.

    ‘’Saya sangat bersyukur lagi kalau para bidan yang sudah menyelesaikan pendidikan S1 Kebidanan ini, melanjutkan lagi pendidikannya ke S2. Mereka inilah yang berperan untuk menekan angka kematian bayi dan ibu, ’’jelas Bupati.

    Pada kesempatan itu bupati minta kepada para mahasiswa tersebut, untuk mengikuti jalannya proses perkuliahan dengan serius. Jangan sampai ada yang tidak mampu menyelesaikan kuliahnya dengan alasan apapun. (IS/guh)

    Merangin Bidan Desa Strata 1
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Mashuri Bergerak Cepat Bantu Korban Kebakaran...

    Artikel Berikutnya

    Meski Partainya Usung Fikar - Yos, Pentolan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    KPU dan Kejati Jambi Gelar Penerangan Hukum untuk Sukseskan Pilkada Serentak 2024
    Pemuda Sungai Arang Difitnah Media Pendukung Jumiwan-Maidani Hadang Pendukungnya, Faktanya Tidak Ada
    Sudirman Apresiasi Kinerja Pelayanan Para Medis di Jambi
    Tanpa Dibayar, Puluhan Ribu Masyarakat Hadiri Kampanye Akbar Dedy-Dayat
    Tanpa Dibayar, Puluhan Ribu Masyarakat Hadiri Kampanye Akbar Dedy-Dayat

    Ikuti Kami