Wagub Jambi: ASN Harus Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik

    Wagub Jambi:  ASN Harus Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik
    Wagub H Abdullah Sani berpose bersama peserta pelatihan kepemimpian di BPSDM Jambi, Senin (21/2)/foto: Kominfo Jambi

    AMBI - Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemprov Jambi harus meningkatkan kinerja terhadap pelayanan publik. Wakil Gubernur Jambi H.Abdullah Sani mengatakan itu saat membuka Pelatihan Kepemimpinan Pengawas Angkatan II Provinsi Jambi Tahun 2022, di Aula badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Jambi, Senin (21/2).

    “Melalui penyelenggaraan Pelatihan Kepemimpinan Pengawas ini, peserta harus meningkatkan kinerjanya, sehingga melahirkan kualitas dalam pekerjaan yang berkompeten menuju perubahan lebih baik lagi, ” kata Sani

    Sani menjelaskan, peningkatan kinerja aparatur dalam rangka memberikan pelayanan publik merupakan program utama pemerintah saat ini. Hal itu dilatari semakin menguatnya tuntutan masyarakat terhadap pelayanan ASN yang prima, efisien, dan terjangkau. 

    “Masih belum optimalnya kualitas pelayanan publik kepada masyarakat menjadi pekerjaan rumah bagi pemerintah dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusianya. Peningkatan kompetensi aparatur pemerintah merupakan kunci utama dalam melakukan transformasi kinerja pelayanan instansi pemerintah kepada masyarakat, bebernya.

    Sani menuturkan, seorang pemimpin harus memiliki komitmen, untuk bersedia mendengarkan masukan serta kritikan dan saran demi tercapainya suatu tujuan. Seorang pemimpin juga hendaknya berbudaya kerja yang tinggi sebagai upaya menciptakan tata pemerintahan yang bersih dan berwibawa dengan mengedepankan prinsip-prinsip pemerintahan yang baik (good governance).

    Kepala Badan BPSDM Provinsi Jambi, Iskandar Nasution melaporkan, pelatihan ini melibatkan peserta sebanyak 25 orang dari perangkat daerah Pemerintah Provinsi Jambi. Pelatihan ini bertujuan untuk memperkuat komitmen bagi ASN dalam melakukan pelayanan, meningkatkan kompetensi ASN, serta menambah kompetensi managerial, intelektual dan profesional, dan memiliki  kompetensi moral.(IS/waal)

    Wagub Jambi H Abdullah Sani Kinerja ASN Pelayanan Publik
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Pemprov Jambi Upayakan Pulihkan Ekonomi...

    Artikel Berikutnya

    Bupati Merangin Dihadiahi Buku oleh AKBP...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    KPU dan Kejati Jambi Gelar Penerangan Hukum untuk Sukseskan Pilkada Serentak 2024
    Pemuda Sungai Arang Difitnah Media Pendukung Jumiwan-Maidani Hadang Pendukungnya, Faktanya Tidak Ada
    Sudirman Apresiasi Kinerja Pelayanan Para Medis di Jambi
    Tanpa Dibayar, Puluhan Ribu Masyarakat Hadiri Kampanye Akbar Dedy-Dayat

    Ikuti Kami