Sederhana dan Berkharisma, Haris - Sani Siap Menangkan Pilgub Jambi 2020

    Sederhana dan Berkharisma,  Haris - Sani Siap Menangkan Pilgub Jambi 2020
    Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Al Haris - Abdullah Sani. Sederhana dan berkharisma/foto : ist

    JAMBI - Tidak mau ikut-ikutan menggadang-gadang hasil survei elektabilitas, kubu pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi Al Haris - Abullah Sani optimis akan unggul meraih suara terbanyak pada Pilkada Serentak yang dijadwal 9 Desember 2020 nanti. 

    Optimisme tersebut disampaikan Direktur Media Tim Haris-Sani, Musri Nauli menjawab awak media, kemarin. 

    Selaku juru bicara dari pasangan calon (paslon) bernomor urut tiga,  Musri meyakinkan masyarakat di Jambi bahwa Haris Sani akan meraih suara terbanyak. Pasalnya selain menguasai daerah basis, yakni Kabupaten Merangin dan Kota Jambi yang merupakan lumbung mata pilih terbanyak,  Haris-Sani bersama tim sukses merangkul simpati rakyat di sembilan kabupaten kota lain di Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah,  mulai dari daerah paling barat sampai ke daerah pesisir di pantai timur Jambi. 

    Sebab itu, tegas Musri, pihaknya tidak terpengaruh dan tidak perlu menggubris publikasi hasil survei dua paslon lain (Cek Endra-Ratu Munawaroh dan Fachrori Umar - Syafril Nursal),  yang melalui dua lembaga survei berbeda sama-sama mengklaim punya elektabilitas tertinggi.

    "Kami tak masalahkan survei tersebut. Kami sudah turun ke lapangan dan yakin masyarakat pemilih memilih Haris-Sani!" ujar Musri Nauli yang berlatar belakang pengacara dan tokoh pergerakan kondang di Jambi. 

    Musri menjelaskan,  didorong kepercayaan masyarakat Haris yang terbilang merupakan satu-satunya bupati yang berhasil menekan serangan pandemi Covid-19 di Kabupaten Merangin dan menginisiasi pengolahan jus daun sungkai dan menyumbangkan untuk meningkatkan imun warga di berbagai pelosok. jambi terhadap serangan Covid-19, .

    Tidak hanya itu, Haris-Sani untuk Pilgub Jambi 2020, menjalankan politik melayu, yang santun, bersahaja dan menghargai calon lain.

    "Kalau istilah Melayu, kita tidak memukul tapi kita merangkul, " ujar Musri Nauli.

    Musri menambahkan,  saat ini semua tim dan koalisi partai saat ini, bersama masyarakat Jambi siap untuk mengantarkan Haris-Sani menjadi Gubernur dan Wakil Gubermur Jambi yang amanah,  dan memberdayakan potensi dan kekuatan kampung dan pedesaan untuk kemajuan Jambi dan menyukseskan pembangunan nasional. (st.permato)

    JAMBI
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Pandemi Melandai, Isoter Berkurang!

    Artikel Berikutnya

    Haris-Sani Unggul 52,44 Persen, Quick Count...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    KPU dan Kejati Jambi Gelar Penerangan Hukum untuk Sukseskan Pilkada Serentak 2024
    Pemuda Sungai Arang Difitnah Media Pendukung Jumiwan-Maidani Hadang Pendukungnya, Faktanya Tidak Ada
    Sudirman Apresiasi Kinerja Pelayanan Para Medis di Jambi
    Tanpa Dibayar, Puluhan Ribu Masyarakat Hadiri Kampanye Akbar Dedy-Dayat

    Ikuti Kami