Dimediasi Polda Jambi, Warga Buka Blokir Jalan di Sarolangun

    Dimediasi Polda Jambi,  Warga Buka Blokir Jalan di Sarolangun

    JAMBI - Setelah melakukan mediasi yang dipimpin langsung oleh Kapolres Sarolangun, AKBP Imam Rachman serta dihadiri Karo Ops Polda Jambi, Kombes Pol. Yudo Nugroho Sugianto dan Dansat Brimob Polda Jambi, Kombes Pol. Nadi Chaidir, akhirnya warga membuka jalan yang sempat diblokir.

    "Iya benar, sesuai informasi dari Kapolres Sarolangun, jalan sudah dibuka kembali dan dapat dilalui oleh masyarakat, " ujar Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol. Mulia Prianto saat dikonfirmasi Sabtu (4/11/2023) sore.

    Dikatakan Kombes Pol. Mulia Prianto, pihaknya mengimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang dan tidak mudah terpancing atau terprovokasi dengan berbagai isu yang beredar yang belum jelas kebenarannya. Saat ini personel gabungan Polres Sarolangun yang di-back up personel Batalyon B Sat Brimob Polda Jambi masih standby dan berjaga di lokasi.

    “Mari kita bersama-sama menjaga situasi kamtibmas agar tetap teduh, aman, sejuk, damai dan kondusif, ” tutupnya.(IS/put)

    jambi polda jambi
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Progres Pelaksanaan Inpres Jalan Daerah...

    Artikel Berikutnya

    H Mukti Dilantik Sebagai Pj Bupati Merangin

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    KPU dan Kejati Jambi Gelar Penerangan Hukum untuk Sukseskan Pilkada Serentak 2024
    Pemuda Sungai Arang Difitnah Media Pendukung Jumiwan-Maidani Hadang Pendukungnya, Faktanya Tidak Ada
    Sudirman Apresiasi Kinerja Pelayanan Para Medis di Jambi
    Tanpa Dibayar, Puluhan Ribu Masyarakat Hadiri Kampanye Akbar Dedy-Dayat

    Ikuti Kami